wah... terimakasih dan salut tuk semua yang sudah memelihara adanya blog ini biar tidak sepi. tak terasa dah 3 bulan usianya. sebagaimana pasta85, blog ini juga akan semakin luwes karena dari awal emang di-inspirasi-kan untuk menyalurkan seluruh aspirasi dari kita-kita ini dan semoga ada manfaat-nya. seperti pak haji bandi bilang tidak mudah untuk menyatukan. ato om aydap yang kok kelihatan megap-megap kelangan dalan. pak jendral yang tetap arif dan semangat. mbak adish yang sudah ber-promo pasta85, om moel yang lagi cuti satpam-nya, mas punai yang tetap setia, om prat yang dah nawarin share-profit-nya, ato yang lain yang sudah support pasta85 ini. it's ok. ber-sosio-program itu mulia dan berpahala. jadi bukan masalah harus di blow-up ajakan-nya ato diharap atensi-nya apalagi di-sastra-kan bahasanya, mungkin chemistri-nya belum nyambung aja kali. jadi yang perlu cuma menjaga bahwa spirit/semangat itu masih ada dan selalu. wah kalo untuk memotivasi (pak mario teguh jagonya), rasanya bukan saat-nya lagi. dulu kita pernah berdemo-ria demi spp yang entah itu memberatkan ato sekedar solider berpartisipasi ato kasian sama orang tua. waktu itu rasanya 'bonek' aja. sukur diterima demo-nya plus sanksi-sanksinya. tuh kan... tanpa diminta saja semua bisa tergerak untuk bertindak. why..?
sekarang hampir 25 tahun. wah ternyata jadi kesulitan membuat untuk dapat meluangkan waktu dari kesibukan sekedar menengok pasta85. kita kan belum tahu semua permasalahan dan keadaan masing-masing saat ini. secara administratif memang sudah hampir sebagian besar terdata. bahkan sudah ada susunan pengurus-nya. coba deh dari pengurusnya nongol dulu, mungkin ada gunanya dan sekaligus tes keseriusan neh...he..he...sekalian biar enggak ke-hidden list.
mungkin ada yang harus diluruskan dari ide dasar dan pemikiran adanya pasta85 ini. secara teknis, blog ini cuma sebagai jembatan komunikasi ato mediasi yang diharapkan mampu memanipulasi jarak dan waktu diantara kita. spiritnya ya kita adalah teman yang sesungguhnya. belum sampai pada taraf saling peduli (he..he... peduli kok disuruh-suruh ya..). bukan itu maksud-nya. kita nggak akan pernah tahu kapan peduli itu mendekat dan ada. sekedar chemical romance ya pasti wong 25 tahun gak ketemu, jadi kangen-kangenan dan inget-ingetan-nya jadi duluan. bisnis-bisnisan boleh kok, tulung-tulungan-nya tar aja belakangan (.....becanda kok, but semangat-nya adalah selama mereka tidak keberatan, kita berusaha menjadi teman yang meringankan).
tentang lembaga dana pasta85, terus terang belum berani memaparkan dan mempersuasifkan disini. yang pasti itu bagus dan mulia. masalah-nya mungkin bisa jadi sensitif bila salah menuliskan-nya. mungkin ada teman kita yang masih kesulitan berjuang di kehidupaannya masih tetap berdoa semoga ada teman yang mengulurkan tangan. yang sudah merasa berjuang keras dan jadi mapan masih belum 'ngeh' ato masih sedikit enggan (semoga enggak benar...),....tapi pasta85 rasanya tidak akan pernah memaksa untuk menggalang dana apalagi menarik iuran untuk andil dalam mengabulkan doa teman kita yang masih dalam perjuangan. yang jelas teman-teman kita itu pasti lebih dari spp yang pernah kita perjuangkan dulu. entah dulu pernah mben'cek-no ato nyeneng-no (bagus-nya pak jendral aja yang menuliskan mengenai ini, tentunya setelah sehat dari operasi).
jadi pasta 85 ini kan masih bayi yang masih belajar merangkak berdiri, jalan ditempat mencoba berlari, oh my god.... ada PR untuk reuni (dengan cara yang sederhanapun, yang beginian pasti butuh iuran, Insya Allah dan komit-nya lebih mudah disini....ya?! he...he...becanda lagi nih).
catatan ini tidak bermaksud apa-apa selain sekedar ber -chemistry-ria, berharap yang lain memangkas waktu-luruh-nya untuk segera ter-ekstasi lalu ber-reaksi dan ber-aksi.
dari admin yang berusaha menjadi pastmater85